Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Saddil Ramdani Resmi Diumumkan sebagai Pemain Asing Baru Pahang FA

By Bagaskara Setyana Adhie Perkasa - Senin, 7 Januari 2019 | 20:32 WIB
Ekspresi kecewa winger timnas U-22 Indonesia, Saddil Ramdani saat sepakannya membentur tiang gawang timnas U-22 Timor Leste pada laga ketiga Grup B SEA Games 2017 di Stadion MP Selayang, Selangor, 20 Agustus 2017. ( FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM )

Nama pemain muda Indonesia, Saddil Ramdani, akhirnya diumumkan oleh klub Malaysia, Pahang FA, sebagai pemain asing anyar.  

Melalui situs resminya, Pahang FA menyatakan bahwa Saddil Ramdani menjadi pemain asing anyar pada musim ini.

"Selain pemain lokal dipertahankan, rombongan ini juga diikuti oleh dua pemain asing anyar yaitu Darryl Herold Goulon dari Prancis dan Saddil Ramdani pemain muda dari Indonesia," tulis situs resmi Pahang FA yang dikutip BolaSport.com.

Setelah resmi bergabung, Saddil langsung dibawa ke Thailand bersama skuat Pahang FA untuk menjalani pramusim.

Klub berjuluk The Elephants itu akan menggelar tiga agenda uji coba pada tanggal 8-12 Januari 2019.


Pemain timnas U-19 Indonesia, Saddil Ramdani, berduel dengan pemain Qatar pada laga fase grup Piala Asia U-19 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (21/10/2018).(FERRI SETIAWAN/SUPERBALL)

(Baca Juga: Profil Pahang FA, Calon Tim yang Akan Diperkuat Saddil Ramdani)

Hal tersebut membuat eks pemain Persela Lamongan itu belum bisa bergabung dalam pemusatan latihan timnas U-22 Indonesia.

Meski belum diumumkan berapa durasi kontraknya, Saddil dilaporkan telah menandatangani kontrak selama dua musim.