Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Asosiasi Bulu Tangkis Korea (BKA) meneken kontrak dengan perusahaan penyedia peralatan resmi untuk timnas, Yonex, Senin (7/1/2019).
Korea Selatan dan timnasnya sudah lama menjadi kekuatan bulu tangkis yang disegani, baik putra maupun putri setelah memenangi Piala Sudirman 2017.
Yonex sebelumnya menjalin kerja sama dengan timnas bulu tangkis Korea pada 1982-2009.
Pembaruan kontrak ini kembali menghidupkan kerjasama yang sudah pernah terjalin selama 27 tahun.
"Baru-baru ini, ada pasang surut di timnas, namun Yonex percaya pada potensi bulu tangkis di Korea," kata Presiden BKA Park Ki-hyun seperti dilansir BolaSport.com dari laman Yonex.
"Kami senang dan menjanjikan upaya terbaik kami untuk meningkatkan level kompetisi atlet nasional kami melalui kerja sama ini," ujar Park.
Sementara itu, Presiden Yonex Kusaki Hayashida mengatakan bahwa Korea adalah lokomotif bulu tangkis.
Baca juga:
"Kami senang bisa menyelesaikan kontrak dengan tim nasional. Kami juga akan melakukan yang terbaik untuk mendukung penyebaran dan pengembangan bulu tangkis di Korea," ucap Hayashida.