Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Eks penyerang Persebaya, Rishadi Fauzi disebut-sebut bakal bergabung ke Persija Jakarta.
Selentingan kabar itu menyebar setelah Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade menyebut bahwa timnya akan kedatangan striker lokal.
Selain itu, penyerang yang dimaksud juga disebut Gede Widiade sudah lama absen membela timnas Indonesia.
Sehingga memunculkan dua nama yakni penyerang Borneo FC, Lerby Eliandry serta Rishadi Fauzi yang baru saja dilepas Persebaya.
Rishadi Fauzi dirasa menjadi pemain yang paling memungkinkan direkrut Persija mengingat statusnya yang free-agent setelah dilepas Persebaya.
Lalu bagaimana tanggapan Gede Widiade soal munculnya nama Rishadi Fauzi?
(Baca juga: Persija Beri Kesempatan Trial kepada Pemain Lokal hingga 26 Januari)
"Saya tidak bisa sebutkan namanya, yang pasti sudah datang ke sini (Jakarta), sudah begitu saja. Saya tidak berani berbicara karena banyak yang tersinggung," kata Gede Widiade kepada wartawan.
"Sudah lah, Persija itu jangan sampai membuat susah orang. Kita dibikin susah orang, diterima terus. Tapi jangan sampai dibikin susah orang," ujarnya menambahkan.
Rishadi Fauzi pernah membela timnas U-23 Indonesia pada Sea Games 2011 sedangkan Lerby Eliandry adalah penyerang timnas Indonesia pada Piala AFF 2016 dan beberapa laga uji coba.