Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kini Giliran Marcelo yang Dicemooh Fans Real Madrid

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Senin, 7 Januari 2019 | 08:25 WIB
Bek sayap Real Madrid, Marcelo Vieira, mengontrol bola dalam laga Liga Champions melawan CSKA Moskva, Rabu (12/12/2018) di Stadion Santiago Bernabeu. (DOK. TWITTER.COM/REALMADRID)

Performa buruk yang terus ditunjukkan Marcelo membuatnya kini dicemooh oleh fans Real Madrid.

Marcelo masih jadi andalan di lini belakang saat Real Madrid kalah dari Real Sociedad, Minggu (6/1) atau Senin dini hari WIB.

Pada laga yang dihelat di Santiago Bernabeu tersebut, Real Madrid harus menyerah dari tim tamu dengan skor 0-2.

Gol pertama Real Sociedad pada laga tersebut dicetak oleh Willian Jose pada menit ketiga lewat sepakan penalti.

(Baca Juga: Kunci Chelsea Kuasai Dunia: Uang adalah Raja, Pulisic adalah Segalanya)

Penalti diberikan setelah pelanggaran yang dilakukan oleh Casemiro.

Akan tetapi pelanggaran Casemiro itu didahului oleh kesalahan posisi yang dilakukan Marcelo.

Sebelum laga ini, Marcelo sudah mendapat banyak kritikan akibat permainan buruknya ketika Real Madrid bermain imbang dengan Villareal pekan lalu.

Kini dengan kesalahan yang lagi-lagi ia lakukan, pendukung Real Madrid sepertinya mulai tak sabar terhadap Marcelo.

Pada laga tadi malam, setiap Marcelo menguasai bola, terdengar siulan dan ejekan dari para penggemar Real Madrid, seperti dilansir BolaSport.com dari media Spanyol, Marca.


Bek Real Madriddan timnas Brasil, Marcelo Vieira.(DOK. TWITTER.COM/MARCELOM12)

Pemain berusia 30 tahun tersebut memang kerap kali diekspoitasi musuh saat bertahan.

Kemampuan menyerang yang jadi kekuatan Marcelo juga tak tampak lagi dalam permainan Real Madrid.

Laporan tersebut mengatakan bahwa hal ini mungkin disebabkan karena cedera yang diderita pria asal Brasil tersebut.

Marcelo memang sudah 3 kali menderita cedera musim ini dan melewatkan 10 laga bersama Real Madrid.

Sejak laga Rayo Vallecano pertengahan Desember lalu setelah sembuh dari cedera terakhirnya, permainan Marcelo memang dikatakan tak lagi sama dengan yang dulu.

Di skuat Real Madrid saat ini, ada nama Sergio Reguilon sebagai deputi Marcelo di pos bek kiri.

Baca juga artikel menarik lainnya:

Bangku Cadangan Real Madrid: Bantuan untuk Juventus Datangkan Isco Santiago Bernabeu Selalu Sepi Penonton, Efek Cristiano Ronaldo? Strategi Gratisan ala Inter Milan: 3 Pemain Direkrut Secara Cuma-cuma

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P