Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Semen Padang Siap Ikuti Jejak Persebaya pada Liga 1 2018

By Nungki Nugroho - Minggu, 13 Januari 2019 | 15:56 WIB
Para pemain Semen Padang merayakan gol kemenangan atas PS Mojokerto Putra pada laga perdana 8 Besar Liga 2 2018 di Stadion H Agus Salim, 24 Oktober 2018. (facebook.com/SPFC.KSSP/)

Semen Padang berhasrat untuk menyamai prestasi Persebaya Surabaya sebagai tim promosi yang menembus lima besar klasemen akhir Liga 1 2018.

Semen Padang sukses kembali naik kasta ke Liga 1 2019 setelah meraih predikat runner-up Liga 2 2018 dan siap ikuti jejak Persebaya.

Sebagai tim promosi, Semen Padang menyadari bahwa persaingan di Liga 1 2019 jauh lebih sengit ketimbang musim 2018.

Sebagaimana dua musim yang lalu, tim berjulukan Kabau Sirah itu harus rela terdegradasi lantaran tak mampu bersaing.

(Baca Juga: Resmi, Dejan Antonic Pelatih Baru Madura United Musim 2019)

Kini, Semen Padang tak ingin mengulangi kesalahan yang terjadi pada Liga 1 2017.

Tim kebanggaan masyarakat Padang itu bertekad untuk mengulangi kesuksesan Persebaya Surabaya sebagai tim promosi di Liga 1 2018.

(Baca juga: Penerus Rohit Chand di Persija Adalah Gelandang yang Hanya Main 8 Kali pada 2018)

Berstatus sebagai juara Liga 2 2017, skuat Bajul Ijo sukses bertengger pada peringkat kelima klasemen akhir Liga 1 2018.