Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persebaya Surabaya terancam gagal mendapatkan penjaga gawang dengan berkualitas milik Sriwijaya FC, Teja Paku Alam.
Persebaya Surabaya sebenarnya begitu menginginkan jasa Teja Paku Alam untuk kompetisi musim 2019.
Bahkan, pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman mengaku sempat melakukan komunikasi dengan eks penjaga gawang Sriwijaya FC tersebut.
Djanur bermaksud ingin menggunakan Teja lantaran Bajul Ijo tengah krisis penjaga gawang.
(Baca Juga: Persebaya Bakal Rasakan Sentuhan Ala Spanyol di Musim 2019)
Rumor Transfer Liga 1, 2 Mantan Bek Persija Dikabarkan Menuju Bali United https://t.co/5McOtyn0Tn
— BolaSport.com (@BolaSportcom) January 12, 2019
"Jujur, Teja Paku Alam dari awal sudah saya hubungi, tetapi dia memeilih pulang kampung ke Padang, jadi bergabung dengan Padang," ucap Djanur kepada dikutip dari Tribun Jatim.
Kepincutnya Djanur pada penampilan Teja musim lalu bersama Sriwijaya FC bukan tanpa alasan.
Sebagai kiper muda berusia 24 tahun, ia mampu menunjukkan penampilan apik di bawah mistar gawang.
Bahkan, pria asal Sumatra Barat itu mencatatkan diri sebagai pemain dengan menit bermain terbanyak di SFC musim lalu.
(Baca Juga: Persebaya Disandingkan dengan Arsenal oleh Eks Pelatih Klub Asal Bahrain)