Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Perjalanan pasangan ganda putra Indonesia, Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso, terhenti pada babak kedua Thailand Masters 2019.
Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso kalah atas wakil Jepang, Akira Koga/Taichi Saito, dengan skor 17-21, 12-21 dalam waktu 34 menit.
Hasil tersebut membuat Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso gagal melangkah ke babak delapan besar Thailand Masters 2019.
Jalannya pertandingan
Pada awal gim pertama, kedua pasangan sudah menampilkan persaingan sengit.
Hal tersebut dibuktikan dengan terjadinya aksi saling mengejar poin mulai dari skor 1-1 hingga 5-5.
Meski demikian, pasangan Jepang itu mampu unggul 6-5 atas Wahyu/Ade.
Koga/Saito bahkan mampu memperlebar keunggulannya hingga jeda interval gim pertama dengan skor 11-5.
Tertinggal enam poin, Wahyu/Ade tak lantas menyerah atas wakil Jepang tersebut.
(Baca juga: Hasil Thailand Masters 2019 - Fitriani Pupus Asa Nitchaon Jindapol Pertahankan Gelar)
Wahyu/Ade sempat menyamakan kedudukan menjadi imbang 13-13.
Akan tetapi, permainan tempo cepat pasangan Jepang membuat Wahyu/Ade kalah pada gim pertama dengan skor 17-21.
Gim kedua berjalan dengan dominasi pasangan Jepang tersebut.
Koga/Saito sudah mampu mencatat keunggulan dengan skor 4-0 atas Wahyu/Ade.
(Baca juga: Hasil Thailand Masters 2019 - Pasangan Belanda Buat Ronald/Annisa Tersingkir pada Babak Kedua)
Koga/Saito juga mengunci jeda interval gim kedua dengan keunggulan 11-5.
Wahyu/Ade tampak kesulitan keluar dari tekanan yang diberikan oleh Koga/Saito.
Hasilnya, pasangan Indonesia tersebut harus rela kalah pada gim kedua dengan skor 12-21.
Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso pun dipastikan tersingkir dari turnamen Thailand Masters 2019.