Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Wakil tunggal putri Indonesia, Yulia Yosephin Susanto, melakoni laga babak 32 besar Thailand Masters 2019 dengan baik.
Pada pertandingan yang digelar di Indoor Stadium Huamark, Thailand, Rabu (9/1/2019) itu, Yulia Yosephin Susanto bertemu dengan wakil tuan rumah, Chananchida Jucharoen.
Yulia Yosephin Susanto berhasil menang dengan skor akhir 21-17, 21-18 atas Chananchida Jucharoen dalam waktu 48 menit.
Hasil tersebut membuat wakil tunggal putri Indonesia itu melenggang ke babak kedua Thailand Masters 2019.
Jalannya pertandingan
Pada awal gim pertama, Yulia sempat tertinggal dari Jucharoen yang tampil menyerang dengan skor 0-3.
Yulia masih mampu menyamakan kedudukan melalui pengembalian apiknya sehingga skor berubah menjadi 4-4.
Namun demikian, Jucharoen berhasil mengunci jeda interval gim pertama dengan keunggulan 11-9 dari Yulia.
Selepas jeda, wakil Thailand itu semakin menjauh setelah berhasil mencatat skor 16-10.
Tertinggal enam poin, Yulia masih belum menyerah dan dia pun menunjukkan kelasnya dengan menyamakan kedudukan menjadi 16-16.
Akhirnya, Yulia menuntaskan comeback apiknya di gim pertama dengan kemenangan 21-17.
(Baca juga: Hasil Thailand Masters 2019 - Kalah dari Wakil Tuan Rumah, Ketut/Rizki Tersingkir)
Gim kedua dijalani kedua wakil dengan tak kalah sengitnya dari gim pertama.
Pada awal gim kedua sudah terjadi aksi saling mengejar poin dari kedua wakil, dari mulai skor 1-1 hingga 5-5.
Setelah itu, Yulia mampu meraih keunggulan dengan skor 11-8 saat jeda interval gim kedua.
(Baca juga: Hasil Thailand Masters 2019 - Sony Dwi Kuncoro Angkat Koper Setelah Dikalahkan Wakil Malaysia)
Selepas jeda, permainan Jucharoen mulai membaik dan mampu menyulitkan Yulia, khususnya ketika dia bisa menyamakan kedudukan menjadi 12-12.
Skor kembar tersebut menjadi tanda dimulainya aksi saling mengejar skor lagi di gim kedua ini hingga mencapai angka 17-17.
Akhirnya, Yulia pun memastikan kemenangannya di gim kedua ini dengan skor 21-18.
Hasil tersebut membuat Yulia Yosephin Susanto melangkah ke babak 16 besar Thailand Masters 2019.