Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Jakarta Dapat Tiga Sponsor Hingga Rp 35 Miliar

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 17 Januari 2019 | 20:22 WIB
Direktur Utama Persija Jakarta Gede Widiade memperlihatkan jersey berlogo Indomie usai pengumuman kerja sama dengan PT Indofood Sukses Makmur di Warung Upnormal, Cikini, Jakarta Pusat, Kamis (17/1/2019). (PERSIJA.ID)

Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade, mengatakan pihaknya sudah sepakat dengan tiga sponsor untuk menyambut kompetisi musim 2019. 

Gede Widiade juga mengatakan logo dari ketiga sponsor tersebut akan terlihat di bagian depan jersey Persija Jakarta.

Gede Widiade tidak mau menyebutkan berapa nilai nominal satu sponsor yang mendukung perjuangan Persija Jakarta.

Pengusaha asal Surabaya, Jawa Timur, itu hanya mengatakan total pendapatan Persija Jakarta dari ketiga sponsor tersebut berjumlah Rp 35 miliar.

Dari ketiga sponsor yang akan mendukung Persija Jakarta, satu adalah PT Indofood Sukses Makmur Tbk lewat brand Indomie.

Sisanya kedua perusahaan yang akan mendukung Macan Kemayoran kemungkinan besar adalah Bank DKI dan Gojek, namun masih belum diumumkan secara resmi.

Pada Liga 1 2018, ada empat perusahaan yang logonya terlihat di bagian depan jersey Persija Jakarta, yakni Gojek, Rasuna Epicentrum, Akulaku, dan Kuku Bima.

(Baca Juga: Menpora Harap PSSI 'Tertampar' dengan Langkah Satgas Antimafia Bola)

Ada juga dua perusahaan yang logonya menempel di bagian belakang Ismed Sofyan dkk yakni Tolak Angin dan Bank DKI.