Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kabar Terbaru Persib Bandung Jelang Piala Indonesia 2018, 8 Pilar Absen Latihan Termasuk Sang Juru Taktik

By Nungki Nugroho - Kamis, 17 Januari 2019 | 08:28 WIB
Sejumlah pemain Persib Bandung berlatih di Stadion Sport Jabar Arcamanik, Kota Bandung, Senin (14/1/2019). (FERDYAN ADHY NUGRAHA/TRIBUN JABAR)

Pemain Persib Bandung masih belum lengkap tengah dalam persiapan untuk menghadapi Persiwa Wamena di Piala Indonesia 2018.

Persib Bandung akan menantang Persiwa Wamena pada babak 32 besar Piala Indonesia 2018.

Sejumlah pemain Persib telah mengikuti latihan untuk menyambut leg pertama babak 32 besar Piala Indonesia yang berlangsung di Stadion Wijayakusuma, Cilacap, Minggu (27/1/2019).

"Kami akan mempersiapkan tim dengan baik dan serius di Piala Indonesia 2018," ucap Asisten pelatih Persib, Yaya Sunarya, dikutip dari Antara.

(Baca Juga: Dua Pemain Persib Bandung Resmi Perpanjang Kontrak)

 

Dalam sesi latihan ini, Persib harus kehilangan empat pilar penting.

Termasuk sang pelatih, Miljan Radovic, yang harus absen lantaran menjalani kursus lisensi UEFA Pro di Montenegro.

"Tanpa pelatih Miljan, kami tidak mengubah program yang sudah diterapkan. Karena semuanya telah dirancang," ucap Yaya menambahkan.

Tercatat hanya 23 pemain yang mengikuti sesi latihan Maung Bandung di Stadion Arcamanik, Kota Bandung, kemarin.

Empat pemain absen antara lain Bojan Malisic, Esteban Vizcarra, Ezechiel Ndouassel, dan Patrich Wanggai.