Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Michael Essien bersiap bergabung dengan Wellington Phoenix, kontestan A-League atau Liga Australia yang pernah menguji Bambang Pamungkas.
Wellington Phoenix yang memberikan kesempatan trial Bambang Pamungkas pada 2010, segera menjadi pelabuhan baru Micheal Essien.
Tim papan Liga Australia 2018-2019, Wellington Phoenix akan menyelesaikan penandatanganan mantan pemain timnas Ghana, Michael Essien pada jendela transfer yang sedang berlangsung.
(Baca juga: 5 Drama Persebaya di Bursa Transfer Liga 1 2019, Baru Satu Happy Ending)
Menurut laporan media lokal Selandia Baru yang dikutip BolaSport.com dari FootballGhana, klub berjulukan The Nix segera mengamankan tanda tangan Essien.
Karena, kedua pihak sedang dalam tahap negosiasi akhir dan perkembangannya positif.
(Baca juga: Aaron Evans Tiba, Pemain PSM Makassar yang Sudah Mengabdi 10 Tahun Serahkan Identitasnya)
Essien, 36 tahun, saat ini berstatus bebas dan tidak memiliki klub sejak meninggalkan klub Indonesia Persib Bandung pada 2018.
Mantan Pemain Terbaik Afrika itu memulai karier profesionalnya di Prancis bersama Bastia dan Lyon.
(Baca juga: Bek Kelahiran Liverpool Milik Klub Inggris Ini Beri Sinyal Perkuat Timnas Singapura)
Kepindahannya ke Liga Inggris membela Chelsea yang membuatnya menjadi bintang besar.
Dalam kariernya selama sembilan tahun di Stamford Bridge, markas Chelsea, gelandang tangguh ini memenangi banyak gelar.
(Baca juga: Legenda Manchester United Berikan Tips Agar Timnas Vietnam Bisa ke Piala Dunia)
Essien bersama The Blues meraih dua gelar Premier League, empat trofi Piala FA, Piala Liga, dan Liga Champions pada 2012.
Gelandang bertahan ini juga pernah bermain bersama Real Madrid, AC Milan, dan Panathinaikos.
(Baca juga: Ikuti Jejak Egy Maulana Vikri, Striker 19 Tahun Timnas Singapura Dikontrak Klub Norwegia)
Sementara itu, Wellington Phoenix pada 2010 pernah memberikan kesempatan Bambang Pamungkas menjalani trial.
Sayang, penyerang Persija dengan sapaan Bepe itu gagal memikat dan tak jadi berseragam klub asal Selandia Baru ini.
(Baca juga: Resmi, PSS Sleman Kontrak Pemain Produktif Ketiga Liga 2 2018)
(Baca juga: List Awal Pilar Asing Liga 1 2019 - Brasil Memimpin, Uzbekistan Mengemuka)
(Baca juga: Ada Sama 'Rasa' dari Pelatih Baru Persija, Persib, Arema FC, Borneo FC, dan Madura United untuk 2019)