Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rohit Chand Menuju Klub Australia Central Coast Mariners?

By Ramaditya Domas Hariputro - Selasa, 15 Januari 2019 | 22:52 WIB
Gelandang Persija, Rohit Chand, beraksi pada laga kelima Grup H Piala AFC 2018 melawan Johor Darul Takzim di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (10/4/2018). ( HERKA YANIS PANGARIBOWO./BOLASPORT.COM )

Rohit Chand belakangan kencang dikabarkan bakal hijrah ke Liga Australia (A-League) setelah tak melanjutkan kerja sama dengan Persija Jakarta.

Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade membeberkan pelabuhan Rohit Chand selanjutnya.

Menurut Gede, gelandang timnas Nepal itu akan bermain untuk salah satu tim A-League, liga tertinggi Negeri Kanguru.

Hal tersebut dituturkan pengusaha asal Surabaya setelah pihaknya tak menemukan kejelasan perihal Rohit Chand.

Setelah berkomunikasi dengan agen Rohit Chand, Gede menyebut tak ada titik terang.

Rohit pun telah ditunggu untuk segera kembali ke Jakarta, tetapi sang pemain tak kunjung tiba.

Baca Juga:

Alhasil, manajemen Persija bersikap. Gelandang berkebangsaan Uzbekistan, Jahongir Abdumuminov pun digaet.

Kedatangan Jahongir Abdumuminov tak lain untuk menggantikan Rohit Chand sebagai pemain asing Asia.

"Kami dengan agen Rohit Chand sudah setuju semua tetapi ia tidak datang ke Persija Jakarta," kata Gede Widiade saat dihubungi BolaSport.com, Jumat (11/1/2019).