Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pep Guardiola Keluhkan Dominasi Barcelona dan Real Madrid di Bursa Transfer

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Senin, 14 Januari 2019 | 23:35 WIB
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mengantar timnya melibas Burton Albion 9-0 pada duel Piala Liga Inggris di Stadion Etihad, Manchester, 9 Januari 2019. (TWITTER.COM/SQUAWKANEWS)

Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mengeluhkan kekuatan Barcelona dan Real Madrid yang terlalu superior dalam bursa transfer.

Pep Guardiola meyakini dua raksasa Liga Spanyol, Barcelona dan Real Madrid, memiliki kemampuan lebih untuk merealisasikan hasratnya.

Tak terkecuali dalam urusan menggaet pemain buruan saat bursa transfer dibuka.

Bahkan, masih menurut Pep, Barcelona dan Real Madrid punya peluang lebih besar untuk memenangkan perburuan pemain potensial.

Manchester City yang saat ini ditukangi oleh Pep juga kesulitan untuk terlibat dalam persaingan dengan dua klub ternama di Benua Biru tersebut.

Baca Juga:

"Jika Anda adalah satu-satunya yang menginginkan sang pemain, maka mudah untuk mendapatkannya," ujar Pep Guardiola, dilansir BolaSport.com dari laman Four Four Two.

"Namun, jika ada banyak klub yang menginginkan sang pemain, situasinya akan menjadi sulit. Terlebih jika pesaingnya adalah Real Madrid atau Barcelona," imbuhnya.

Guardiola menyarankan seumpama terlibat persaingan dengan Barcelona dan Real Madrid, hal yang harus dilakukan klub ialah berusaha dengan lebih cepat dan efisien.

Manchester City sendiri tengah dikabarkan mengincar gelandang Ajax Amsterdam, Frenkie de Jong, yang juga menjadi buruan El Barca dan El Real.