Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gabung PSIS Semarang, Mantan Pelatih Persis Solo Ungkap Asa Ini

By Christina Kasih Nugrahaeni - Senin, 14 Januari 2019 | 11:53 WIB
Eks pelatih Persis Solo, Widyantoro. (Tribunnews.com)

Eks Persis Solo, Widyantoro, mengungkapkan asa ke depan bersama dengan PSIS Semarang.

Sebelumnya, Widyantoro sempat digadang-gadang akan kembali menukangi Persis Solo setelah terbebas dari hukuman komisi disiplin (komdis) PSSI.

Apalagi, setelah terbebas dari hukuman, pelatih yang akrab disapa Wiwid itu didapuk menjadi asisten pelatih Persis Solo pada putaran kedua Liga 2 2018.

Namun, Widyantoro justru menjadi asisten pelatih PSIS Semarang dengan kontrak selama satu musim.

(Baca Juga: Snex Sampaikan Asa Terkait Rekrutan Anyar PSIS Semarang)

Kontrak Widyantoro berlaku dari Januari 2019 hingga Desember 2019.

Bergabung dengan PSIS, Wiwid pun mengungkapkan asa dan tekad selama satu musim ke depan.

"Harapan saya, saya bisa memberikan kontribusi yang baik untuk PSIS," kata Wiwid kepada BolaSport.com melalui WhatsApp, Senin (14/1/2019).

Selain itu, selama menjadi asisten pelatih dan bekerja sama dengan pelatih kepala Jafri Sastra, ia berniat untuk belajar dari juru taktik asal Payakumbuh itu.

"Nantinya saya juga bisa belajar dari head coach Jafri Sastra," ujarnya.