Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jorge Lorenzo Diprediksi Tak Akan Alami Kesulitan Bersama Honda

By Samsul Ngarifin - Senin, 21 Januari 2019 | 12:55 WIB
Jorge Lorenzo saat mengendarai motor Honda RC213V pada tes IRTA di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Selasa (20/11/2018). (DOK. MOTOGP)

BOLASPORT.COM - General Manager Ducati Corse, Luigi Dall'igna, percaya bahwa Jorge Lorenzo tidak akan mengalami kesulitan di Honda.

Tim Ducati diprediksi akan kembali menjadi pesaing tim Repsol Honda dalam perburuan gelar pada MotoGP 2019.

Andrea Dovizioso akan kembali menjadi andalan Ducati untuk merusak hegemoni Marc Marquez.

(Baca Juga: Sering Beri Kritikan, CEO Ducati Ungkap Relasinya dengan Jorge Lorenzo)

Luigi'Dall'igna tidak segan mengatakan bahwa pihaknya mewaspadai pabrikan Jepang itu.

"Honda jelas merupakan motor yang paling membuat saya khawatir. Marc Marquez adalah pebalap yang harus ditakuti," kata Luigi Dall'igna dikutip BolaSport.com dari GPOne.

Selain Marquez, Dall'igna juga turut mewaspadai mantan pebalapnya, Jorge Lorenzo.

Terlebih menurut mantan Direktur Teknik Aprilia itu, Lorenzo tidak butuh waktu lama beradaptasi dengan motor Honda RC213V.

"Saya kenal Jorge dengan baik, dia bukan pebalap tetapi seorang juara, seperti yang dia katakan sendiri," ujar Dall'igna.

"Kami perlu melihat bagaimana dia beradaptasi dengan motornya, tetapi itu akan memakan waktu lebih sedikit dibandingkan dengan Ducati. Masih terlalu dini untuk memutuskan," lanjutnya.

Adapun selama di Ducati, butuh satu tahun lebih bagi Jorge Lorenzo untuk bisa meraih kemenangan perdana.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Edy Rahmayadi mengundurkan diri dari Ketua Umum PSSI di tengah acara Kongres PSSI di Bali, Minggu (20/1/2019). . #edyrahmayadi #pssi

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P