Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tim penyidik Satuan Tugas (Satgas) Antimafia Bola akan segera melakukan pemeriksaan terhadap salah satu tersangka dugaan skandal pengaturan skor, Vigit Waluyo.
Vigit Waluyo merupakan pemilik klub PS Mojokerto Putra (PSMP) yang sebelumnya telah ditetapkan sebagai tersangka oleh Satgas Antimafia Bola.
Baca Juga : Satgas Antimafia Bola Tetapkan Vigit Waluyo sebagai Tersangka Kasus Pengaturan Skor
Vigit Waluyo diduga telah memberikan suap untuk meloloskan PS Mojokerto Putra naik kasta ke Liga 2.
Kepala Biro Penerangan Masyarakat Humas Polri, Brigjen Pol Dedi Prasetyo, menyampaikan kepastian soal pemeriksaan VW ini di Gedung Humas Mabes Polri, Jakarta Selatan.
Baca Juga:
"Hari ini kami sudah mendapat surat dari Dirjen Pas (Dirjen Pemasyarakatan) tentang izin pemeriksaan tersangka atas nama VW," kata Dedi Prasetyo.
Tim dari Satgas Antimafia bola, kata Dedi, telah bertolak ke Surabaya untuk melakukan pemeriksaan terhadap Vigit Waluyo di Lapas Sidoarjo.
Dedi menuturkan, bila pemeriksaan tidak selesai hari ini, tim penyidik akan meminta izin pemeriksaan kembali ke Dirjen PAS.