Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekap Piala Asia - Vietnam Gugur, Jepang dan Iran Lolos ke Semifinal

By Beri Bagja - Jumat, 25 Januari 2019 | 05:30 WIB
Bagan turnamen Piala Asia 2019. (twitter.com/FSAsiaLive)

BOLASPORT.COM - Dua laga perempat final Piala Asia 2019 telah dimainkan pada Kamis (24/1/2019). Timnas Jepang dan Iran memastikan diri lolos ke semifinal.

Timnas Jepang menghentikan laju brilian Vietnam dengan kemenangan 1-0 pada duel di Al Maktoum Stadium, Dubai.

Gol penentu kemenangan Tim Samurai Biru dilesakkan Ritsu Doan melalui eksekusi penalti pada menit ke-57.

Cukup dengan satu gol itu, Jepang membuka peluang meraih kembali trofi di Piala Asia setelah memenanginya 4 kali dalam 7 edisi terakhir.

Baca Juga : Hasil Piala Asia, Laju Vietnam Dihentikan Jepang Lewat Bantuan VAR

Beberapa jam kemudian, timnas Iran memastikan diri sebagai lawan Jepang di semifinal nanti setelah menggebuk China 3-0 di Mohammed bin Zayed Stadium, Abu Dhabi.

Gol-gol Iran diciptakan oleh Mehdi Taremi (18'), Sardar Azmoun (31'), dan Karim Ansarifard (90+1').

twitter.com/afcasiancup
Timnas Iran mengalahkan China untuk lolos ke semifinal Piala Asia 2019.

Kemenangan atas China dirayakan sukacita oleh kubu Iran karena inilah kali pertama mereka lolos ke semifinal Piala Asia dalam 15 tahun.

Iran, sang juara pada edisi 1968, 1972, dan 1976, sebelumnya selalu rontok di perempat final dalam tiga pergelaran terakhir.