Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso, menjawab pertanyaan dalam jumpa pers yang digelar sehari menjelang laga tim asuhannya menghadapi Napoli pada pekan ke-21 Liga Italia 2018-2019, Jumat (25/1/2019).
Salah satu pertanyaan yang dijawab Gennaro Gattuso adalah soal Gonzalo Higuain.
Dipinjam selama semusim dari Juventus, Gonzalo Higuain hanya menyelesaikan separuh dari kontraknya di AC Milan karena sekarang dia sudah pindah ke klub Liga Inggris, Chelsea.
Dia hanya mencetak 6 gol dalam 15 penampilan di Liga Italia buat AC Milan. Angka rata-rata 0,4 gol per partai sangat jauh dari standarnya selama berkarier di Negeri Piza.
Ketika memperkuat Napoli dan Juventus, Gonzalo Higuain total mencetak 111 gol dalam 177 penampilan di Liga Italia atau rata-rata 0,63 gol per partai.
Gennaro Gattuso memiliki jawaban versinya sendiri soal mengapa Higuain gagal di AC Milan. Menurutnya ada tiga alasan yang semuanya terkait tekanan yang dirasakan oleh El Pipita.
Baca Juga : Gonzalo Higuain Datang ke Chelsea pada Waktu yang Sangat Tepat
"Ketika Anda seorang striker dan tidak mencetak gol secara reguler, pasti muncul tekanan dari dalam diri sendiri. Tekanan ini hanya masalah pertama," kata Gattuso seperti dikutip Bolasport.com dari situs resmi AC Milan.
"Kemudian normal jika Anda tidak mencetak gol, apalagi jika Anda seorang striker sekaliber Higuain, media kemudian 'membantai' Anda. Saya pikir Higuain menderita karena tekanan ini," lanjut Gattuso.
"Terakhir, dia juga merasakan tekanan psikologis karena ada kemungkinan kami tidak merekrutnya secara permanen pada akhir musim nanti jika kami tidak finis di posisi keempat."