Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Master 2019 - Matsutomo/Takahashi: Mental Kami Sudah Teruji

By Imadudin Adam - Sabtu, 26 Januari 2019 | 15:12 WIB
Pasangan ganda putri Jepang, Misaki Matsutomo dan Ayaka Takahashi, berpose usai bertanding pada semi (LARIZA OKY ADISTY/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putri Jepang, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi, mengatakan bahwa mereka sudah terbiasa menghadapi tekanan.

Misaki Matsutomo/Ayaka takahashi berhasil mengalahkan wakil tuan rumah, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, pada babak semifinal Indonesia Masters 2019 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu, (26/01/2019).

Menurut mereka, kehilangan poin dan tertinggal dalam sebuah pertandingan adalah hal biasa.

"Saya kalau main tidak pernah pikir sudah ketinggalan. Kalau bisa ambil poin ya kami lakukan," tutur Matsutomo.

"Pada Olimpiade situasinya juga seperti ini, sudah biasa. Kalau kami dapat satu poin saja berada ada harapan, mental kami sudah terbentuk seperti itu," ucap dia melanjutkan

Baca Juga : Kevin Sanjaya Sukamuljo: Kalau Saya Kalah, Dunia seperti Mau Kiamat

Di luar hasil pertandingan, Matsutomo/Takahashi juga mengaku selalu senang bisa berduel dengan Greysia/Apriyani, terlebih di Istora Senayan.

"Kami sudah biasa melawan Greysia/Apriyani. Kami selalu senang kalau lawan mereka, pasti ketat dan kami tunggu-tunggu. Apalagi kami bertanding di istora," tutur Takahashi.

Dengan kemenangan ini Matsutomo/Takahashi berhak melaju ke babak final Indonesia Masters 2019

Final Indonesia Masters 2019 bakal digelar pada Minggu, (27/01/2019) di Istora Senayan, Jakarta.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram

Mantan pemain legenda Arsenal itu dipecat dari AS Monaco. . #asmonaco #arsenal #thierryhenry

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada