Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Barcelona kembali menjauh di puncak klasemen dengan jarak 5 poin dari Atletico Madrid, usai meraih kemenangan di kandang Girona.
Barcelona menang 2-0 atas Girona dalam lanjutan Liga Spanyol pekan ke-21 di Estadi Municipal de Montilivo, Minggu (27/1/2019).
Tampil di hadapan publik sendiri, Girona menyerang sejak awal laga. Ancaman pertama Girona hadir pada menit ke-3 lewat penetrasi sayap mereka, namun masih bisa diredam oleh Arturo Vidal.
Barcelona tak butuh waktu lama untuk mengungguli Girona.
Nelson Semedo has scored his first goal for @FCBarcelona!#GironaBarça pic.twitter.com/ZVrgK2npWJ
— LaLiga (@LaLigaEN) 27 January 2019
Baca Juga : Operasi Rahasia Barcelona Bersama Real Betis untuk Bek Timnas Brasil
Pada menit ke-9, Blaugrana mampu mencuri gol lewat yang diawali lewat umpan silang Jordi Alba di sisi kiri.
Bola yang dikirimkan ke kotak penalti Girona, menjadi rebutan beberapa pemain, namun bola liar berhasil disambar oleh Nelson Semedo. 1-0 untuk Barca.
Seakan tersentak, Girona kemudian memeroleh beberapa peluang besar.
Mulai dari tandukan Pedro Alcala pada menit ke-14, peluang Portu pada menit ke-32 hingga serbuan Cristhian Stuani 2 menit sebelum turun minum.
Marc-Andre ter Stegen melakukan blok krusial untuk menghadang dua peluang beruntun yang diciptakan STuani dan Portu.