Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester City, Josep "Pep" Guardiola, menuntut pencapaian besar dari klub yang ia asuh saat ini.
Pep Guardiola berniat membuat Manchester City menjelma sebagai salah satu klub terbesar di Benua Eropa saat ini.
Guardiola pun ingin Manchester City meniru klub-klub seperti Bayern Muenchen, Barcelona, dan Juventus.
Baca Juga : 8 Bukti Bayern Muenchen adalah 'Saudara Jauh' Barcelona Saat Ini
"Mereka selalu menjadi tiga klub terbaik di Eropa karena setiap musim mampu memenangi liga dan berbagai trofi lainnya," kata Guardiola dilansir BolaSport.com dari FourFourTwo.
"Itulah yang membuat mereka lebih baik dari tim yang lain. Kalau kami ingin jadi yang terbaik, tiga tim itulah yang harus menjadi contoh, bukan yang lain," tutur Guardiola.
Karenanya, Guardiola menuntut The Citizens untuk menghadirkan konsistensi serupa di kancah domestik.
Ia juga mulai menyusun rencana peningkatan status Manchester City mulai musim lalu.
Manchester City sukses memenangi Liga Inggris dan Piala Liga Inggris pada musim lalu.
Prestasi tersebut bakal coba mereka ulangi lagi pada musim kompetisi ini.
Baca Juga : Del Piero Ungkap Borok yang Bedakan Inter Milan dengan Juventus
Pada ajang Piala Liga, Manchester City selangkah lagi menuju gelar juara setelah mengunci satu tiket ke babak final.
Sementara kans mereka menjadi juara Liga Inggris juga masih besar lantaran hanya terpaut empat poin dari Liverpool di puncak klasemen sementara.