Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Laga Kontra Persinga Kembali Ditunda PSSI, Manajemen Persebaya Geram

By Deodatus Kresna Murti Bayu Aji - Selasa, 29 Januari 2019 | 17:11 WIB
Para pemain Persebaya Surabaya saat menjalani latihan. (PERSEBAYA.ID)

BOLASPORT.COM - PSSI kembali menunda laga Persinga Ngawi saat menjamu Persebaya Surabaya dalam leg pertama babak 32 besar Piala Indonesia 2018.

Laga Persebaya Surabaya kontra tuan rumah Persinga Ngawi tersebut mengalami penundaan dari jadwal yang harusnya digelar pada 30 Januari 2019.

Penundaan partai Persinga kontra Persebaya tersebut merupakan yang kedua kalinya.

Karena, awalnya laga itu akan berlangsung pada 22 Januari 2019.

Baca Juga : Andik Tolak Tanding Kontra Persebaya, Ini Tanggapan Dejan Antonic

Pertandingan tersebut kembali ditunda karena faktor keamanan.

Setelah laga tersebut kembali mundur, manajemen Persebaya belum mendapatkan kejelasan dari PSSI.

Baca Juga : Luciano Leandro Langsung Rasakan Kekalahan Bersama Persipura

Baca Juga : Termasuk Lawan Timnas U-22 Indonesia, Ini Misi ‘Terselubung’ Malaysia

Hal itu membuat Manajer Persebaya, Candra Wahyudi kecewa, karena jadwal persiapan timnya menjadi terganggu.

"Semua penundaan ini jelas menganggu jadwal kami," ujar Candra dilansir BolaSport.com dari Surya.

Baca Juga : Laga Persebaya Vs Persinga Tak Kunjung Ada Kejelasan, Bejo Pasrah

Namun, pria asal Bojonegoro itu hanya bisa pasrah dan akan mengikuti keputusan dari federasi.

"Yang pasti, Persebaya akan mengikuti apa pun keputusan PSSI," ucapnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Selamat ulang tahun Gigi. . #gianluigibuffon #juventus #psg

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P