Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Meski bergulirnya Piala Presiden 2019 baru sebatas wacana, namun manajemen PSM Makassar langsung menyambut baik.
Piala Presiden 2019 nantinya akan digelar sebelum kompetisi Liga 1 2019 dimulai.
CEO PSM Makassar, Munafri Arifuddin, menjelaskan kalau dirinya sangat antusias menyambut turnamen tersebut.
Baca Juga : PSM Makassar Masih Berharap Bisa Kembali Ditukangi Robert Rene Alberts
Antusiasme itu muncul lantaran Piala Presiden dapat dijadikan sebagai ajang untuk mempersiapkan tim jelang kompetisi Liga 1 2019.
"Kami tentu sangat antusias menyambut gelaran Piala Presiden, bila memang jadi dilakukan."
"Sebab, kami juga masih butuh banyak pertandingan untuk bisa lebih mematangkan tim jelang berlaga di kompetisi resmi," ujar Munafri dilansir BolaSport.com dari Kompas.
Munafri juga menyadari kalau dengan adanya Piala Presiden 2019, timnya akan menjadi super sibuk.
Hal itu dapat terjadi karena selain Piala Presiden, PSM Makassar masih akan mengikuti Piala Indonesia 2018, Liga 1 2019 dan Piala AFC 2019.
Baca Juga : Link Live Streaming PSS Sleman Vs Barito Putera, Misi Balas Dendam
Namun Munafri hanya meminta kepada penyelenggara supaya bisa menyesuaikan jadwal Piala AFC, agar tidak terjadi tabrakan.
"Karena PSM dan Persija ada jadwal di Piala AFC, kami pasti akan meminta pihak penyelenggara untuk menyesuaikan jadwal atau ada dispensasi bila nantinya jadwal berbarengan," tuturnya.