Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain Persib Bandung, Dedi Kusnandar, mengungkapkan rahasia proses pemulihannya yang tergolong cepat.
Sebelumnya, Dedi Kusnandar sempat dibekap cedera patah tulang fibula pada musim 2018.
Akibat cedera tersebut, Dedi Kusnandar sempat harus memakai alat bantu untuk berjalan.
Progres pemulihan pemain yang akrab disapa Dado tersebut pun terhitung mulus.
Baca Juga : Bertahan Bersama PSIS Semarang, Aldaier Makatindu Ungkap Target
Dilansir BolaSport.com dari persib.co.id, Dado mengungkapkan rahasia mulusnya proses pemulihan tersebut.
"Penyemangat biar pulih pasti keluarga, terutama istri. Saat saya down, yang dibutuhkan pasti keluarga dan istri," ujar Dado kepada persib.co.id.
Meski proses pemulihan tergolong mulus, Dado tidak ingin ngoyo dalam melakukan latihan.
"Untuk menghilangkan trauma, saya ikut small game. Tapi pelan-pelan. Step by step. Saya enggak mau tergesa-gesa, bisa jadi enggak maksimal. Saya ingin 100 persen," ucapnya.