Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya kedatangan striker asing asal Guinea Bissau yang pernah memperkuat timnas U-20 Portugal.
Striker asal Guinea Bissau itu diproyeksikan untuk menggantikan David da Silva yang hijrah ke Pohang Steelers.
Ia adalah Amido Balde yang pada 31 Januari lalu telah tiba di Surabaya.
Pada, Jumat (1/2/2019), Amido Balde juga telah menjalani serangkaian tes medis sebelum resmi masuk sebagai pemain Persebaya..
Amido Balde pernah memperkuat Celtic, di klub tersebut ia satu tim dengan bintang Liverpool, Virgil van Dijk pada 2013.
"Salah satu yang paling berkesan adalah persahabatan bersama Virgil (Van Dijk, bek Liverpool),” kata Balde di sela-sela santap malam di salah satu restoran di kawasan Jemursari, Surabaya, dikutip BolaSport.com dari laman Persebaya.
Baca Juga:
Meskipun dikontrak Celtic berdurasi empat tahun, karier Amido Balde tak mulus di tim asal Glasgow itu.
Pada 2014, dia dipinjamkan ke Waasland-Beveren, klub liga Belgia.
Sebelum bermain untuk Celtic, pada 2011 saat Amido membela Cercele Brugge (Belgia) ia memperkuat timnas U-20 Portugal untuk Piala Dunia U-20 di tahun itu.
Bisa dibilang timnas U-20 Portugal di Piala Dunia U-20 2011 adalah silver generation, lantaran mereka finis sebagai runner-up.
Di partai final, timnas U-20 Portugal bertemu dengan Brasil.
Saat itu final Piala Dunia U-20 2011 digelar di Estadio Nemésio Camacho El Campín, Bogota, Kolombia.
Amido Balde saat itu duduk di bangku cadangan, dan timnas U-20 Portugal telah unggul 2-1 atas Brasil.
Akan tetapi, pada menit ke-78 mantan bintang Chelsea, Oscar melesatkan gol keduanya, sehingga kedudukan menjadi imbang 2-2.
Laga final kala itu harus memainkan babak perpanjangan waktu, Amido Balde dkk pun menelan 'pil pahit' alias menerima kekalahan, lantaran Oscar melesatkan gol ketiga di menit ke-111 dan hasil akhir menjadi 3-2 untuk timnas U-20 Brasil.
Hat-trick Oscar membawa timnas U-20 Brasil mengalahkan Portugal untuk menjuarai Piala Dunia U-20 2011.