Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wong Choong Hann Desak Atlet BAM untuk Mengubah Mentalitas Mereka

By Nestri Yuniardi - Selasa, 5 Februari 2019 | 11:45 WIB
Direktur Kepelatihan Badminton Association of Malaysia, Wong Choong Hann. (The Star)

BOLASPORT.COM - Eks pebulu tangkis tunggal putra nomor satu Malaysia, Wong Choong Hann, meminta para pemain nasional Negeri Jiran untuk segera mengubah mentalitas.

Seruan Wong Choong Hann ini tidak lepas dari harapannya yang ingin melihat kembali kejayaan bulu tangkis Malaysia di level dunia.

Apalagi, saat ini, Wong bertugas sebagai Direktur Kepelatihan di Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (Badminton Association of Malaysia/BAM).

Tahun ini, Wong berharap ada pebulu tangkis Malaysia yang mampu berprestasi pada Kejuaraan Dunia BWF di Basel, Swiss, 19-25 Agustus 2019.

"Akan ada banyak turnamen tapi Kejuaraan Dunia adalah prioritas saya tahun ini," ucap Wong dilansir Bolasport dari The Star.

"Saya ingin melihat pebulutangkis Malaysia naik podium di Kejuaraan Dunia," kata Wong lagi.

Tahun lalu, kecuali Daren Liew yang berstatus pemain non-pelatnas Malaysia, tidak ada wakil Negeri Jiran yang lolos ke perempat final. 

Daren Liew menuntaskan Kejuaraan Dunia 2018 dengan mencapai babak semifinal dan membawa pulang medali perunggu setelah dikalahkan Kento Momota (Jepang) pada laga empat besar.

Berkaca pada hasil itulah, Wong Choong Hann pun meminta para pemain nasional Malaysia untuk segera membenahi diri.