Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Turut Rayakan Imlek, Jersey Barcelona Tampilkan Nuansa China

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 6 Februari 2019 | 21:11 WIB
Jersey Barcelona pada laga semi final pertama Copa del Rey malam nanti sedikit berbeda. Barcelona akan menambahkan huruf China pada jersey mereka. (twitter.com/FCBarcelona)

BOLASPORT.COM - Jersey Barcelona pada laga semi final pertama Copa del Rey malam nanti sedikit berbeda dengan adanya huruf China pada bagian belakang.

Dini hari nanti Barcelona akan menjamu rival abadi mereka Real Madrid di Camp Nou, Kamis (7/2/2019) pukul 03.00 WIB dalam laga leg pertama semifinal Copa del Rey.

Lionel Messi dkk akan tampil sedikit berbeda dengan tambahan nama pemain dalam aksara China di punggung mereka.

Dalam situs resminya, pihak Barcelona menjelaskan bahwa jersey spesial tersebut dikenakan untuk memperingati Tahun Baru Imlek pada 5 Februari silam.

Baca Juga : Eks Pemain Barcelona: Frenkie de Jong Cocok dengan Gaya Bermain Barca

"FC Barcelona akan mengenakan jersey berbeda melawan Real Madrid nanti," tulis Barcelona dalam situs resmi mereka.

"Guna memperingati Tahun Baru Imlek, yang dirayakan pekan ini, jersey akan memiliki nama pemain dalam karakter China di bawah nama reguler.

"Untuk kali pertama klub menambahkan karakter baru di belakang baju."

Langkah yang diambil Barcelona itu bertujuan untuk mengembangkan pasar mereka di kawasan Asia, khususnya di China, yang tengah mengalami kemajuan yang pesat.

Apalagi tahun ini, tepatnya pada musim panas mendatang, Barca akan melakoni tur pramusim ke China dan Jepang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Siapakah yang akan menambahkan rekor kemenangan? . Barcelona vs Real Madrid, Kamis (7/2/2019) pukul 03.00 WIB. . #elclasico #realmadrid #barcelona

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on