Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pebalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, membeberkan perkembangan yang sudah dilakukan timnya sejauh ini setelah menyelesaikan tes pramusim MotoGP 2019 sesi hari pertama, Rabu (6/2/2019).
Menurut Valentino Rossi, kini Monster Energy Yamaha sudah mendengarkan masukan dari rekan setimnya yaitu Maverick Vinales.
Maverick Vinales sebelumnya meminta Monster Energy Yamaha untuk mengembangkan di aspek engine brake.
"Kami sudah membuat perkembangan di engine brake yang mana itu adalah satu aspek yang selalu ditekankan oleh Maverick Vinales," kata Rossi yang dikutip BolaSport.com dari Speedweek.
Baca Juga : Maverick Vinales Sudah Tahu Mengapa Tim Tidak Sepenuhnya Mempercayainya
"Maverick benar karena sekarang kami punya solusi yang lebih baik jika saya bandingkan motor sekarang dengan saat tes di Jerez November 2018 lalu," ujar Rossi menambahkan.
Pada MotoGP musim 2018, Maverick Vinales sempat mengungkapkan apa yang ada di kepalanya soal perlakuan tim Yamaha.
Maverick Vinales sempat mengkritik para kru tim Yamaha lantaran dirinya merasa tidak diperhitungkan untuk memberikan masukan.
Vinales bahkan sempat ragu kepada Yamaha apakah timnya itu bisa menjadi tempat untuk berbagi pengetahuan lantaran dia menilai timnya sudah tidak percaya kepadanya.
Baca Juga : GALERI FOTO: Helm Baru Valentino Rossi pada Tes Pramusim MotoGP 2019
Sementara itu, pebalap berjulukan The Doctor itu juga mengaku timnya kini sudah berkembang di sektor lain.
"Kami sudah membuat perkembangan di mesin, perangkat elektronik, dan sasisnya," tutur Rossi.
"Jika Anda bandingkan catatan waktu di jarak yang lebih panjang dengan kompetisi yang ada (di tes pramusim MotoGP 2019), kami tidak buruk. Kami memulainya dengan baik, tetapi masih perlu pengembangan lagi," kata dia.
Valentino Rossi mengakhiri tes pramusim MotoGP 2019 sesi hari pertama dengan menempati urutan keenam.
Sementara itu, Maverick Vinales mampu tampil impresif dengan berada di peringkat tiga.