Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kebersamaan pebasket Australia, Mitch Creek, di klub NBA, Brooklyn Nets, resmi berakhir pada Kamis (7/2/2019) waktu setempat.
Kabar ini disampaikan Brooklyn Nets melalui akun Twitter mereka, @BrooklynNets.
Mitch Creek bergabung dengan Brooklyn Nets setelah menandatangani kontrak berdurasi 10 hari (26 Januari-5 Februari).
Dalam 10 harinya itu, Creek turun pada empat laga.
Dia mencatat rata-rata 3,8 poin, 2,5 rebound, dan 1,3 assist per pertandingan selama berseragam Nets.
Penampilan terbaik Creek terjadi saat Nets menghadapi Milwaukee Bucks.
Tampil sebagai pemain pengganti, Creek mampu mencetak 8 poin, 5 rebound, dan 4 assist, dalam 15 menit.
Pasca-dilepas Nets, Creek kini kembali ke sister club Brooklyn Nets, Long Island Nets, yang tampil pada NBA G League.
Baca Juga : Atasi Los Angeles Clippers, Indiana Pacers Lanjutkan Tren Kemenangan
Laga pertama yang akan dilakoni Creek setelah kembali ialah menghadapi Delaware Blue Coats pada Jumat (8/2/2019).
Dalam 27 pertandingan untuk Long Island Nets pada musim ini, Creek memiliki rata-rata 14,4 poin, 5,3 rebound dan 2,4 assist per laga.