Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Selain Tercepat, Danilo Petrucci Juga Ukir Rekor Lap Sirkuit Sepang

By Samsul Ngarifin - Jumat, 8 Februari 2019 | 17:56 WIB
Pebalap Ducati, Danilo Petrucci, ketika melakoni uji coba di Sirkuit Sepang, Malaysia, Jumat (8/2/2019). (MOTORSPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pebalap Mission Winnow Ducati, Danilo Petrucci, berhasil mencatatkan rekor baru di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia, pada uji coba hari ketiga, Jumat (8/2/2019).

Satu hari sebelumnya, Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha MotoGP) mencatatkan rekor lap setelah dengan waktu putaran 1 menit 58,644 detik.

Namun, rekor milik Vinales ini tidak bertahan lama.

Selang satu hari, Danilo Petrucci berhasil memecahkan waktu putaran di Sirkuit Internasional Sepang dengan 1 menit 58,239 detik

Baca Juga : Aero Fairing Baru Ducati Berujung Petaka bagi Danilo Petrucci

Catatan waktu putaran tersebut mengalahkan rekor tidak resmi Jorge Lorenzo satu tahun yang lalu di lintasan yang sama.

Saat itu, Lorenzo yang masih menjadi pebalap Ducati berhasil mencatatkan waktu putaran 1 menit 58,830 detik.

Dengan begitu, catatan waktu Petrucci lebih cepat 0,591 detik daripada catatan waktu Lorenzo.

Catatan waktu Danilo Petrucci ini tidak mampu dikalahkan pebalap MotoGP yang lain hingga sesi berakhir.