Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Inter Milan bermain seri 0-0 dengan Parma pada babak pertama laga pekan ke-23 Liga Italia di Stadion Ennio Tardini, Sabtu (9/2/2019) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.
Dilansir BolaSport.com dari situs resmi Lega Serie A, Inter Milan sebenarnya tampil lebih mendominasi.
I Nerazzurri memimpin penguasaan bola dengan 60 persen.
Baca Juga : 10 Hal yang Bisa Dilakukan Ronaldo, tetapi Messi Tidak Mampu
Dari segi peluang, Inter memiliki 3 yang 1 di antaranya mengarah tepat sasaran.
Adapun Parma mempunyai 4 kesempatan, di mana 1 menuju ke gawang.
Kendati mengontrol jalannya pertandingan, Inter Milan justru menerima ancaman lebih dulu pada menit ke-12.
Tanpa mendapat pengawalan berarti dari lini belakang Inter, Gervinho melepaskan tendangan kaki kanan keras dari dalam kotak penalti.
Baca Juga : Mantan Top Scorer Cetak Gol, AC Milan Makin Terpuruk di Liga Italia