Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bobol Chelsea 4 Kali pada Babak Pertama Bukan Hal Baru bagi Man City

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 11 Februari 2019 | 01:36 WIB
Ilustrasi hasil Liga Inggris, Manchester City vs Chelsea (MCFC)

BOLASPORT.COM - Mimpi buruk dialami Chelsea saat mereka sudah kebobolan empat kali pada babak pertama dalam duel kontra Manchester City. Namun, ini bukan yang pertama kali terjadi.

Bencana. Kata itu mungkin dapat menggambarkan apa yang dialami Chelsea saat menghadapi Manchester City dalam pekan ke-26 Liga Inggris, Minggu (10/2/2019).

Bertandang ke Stadion Etihad, markas Man City, Chelsea harus mengalami mimpi buruk saat babak pertama belum genap berjalan 26 menit.

Ya, hanya 26 menit waktu yang dibutuhkan Man City untuk membuat gawang Chelsea hancur lebur dengan empat gol mereka.

Rahem Sterling, Sergio Aguero, dan Ilkay Guendogan menjadi momok bagi lini pertahanan Chelsea setelah menjadi aktor dari ketertinggalan 0-4 Chelsea pada babak pertama.

Baca Juga : Hasil Liga Inggris - Cetak Setengah Lusin Gol ke Gawang Chelsea, Man City Gusur Liverpool

Kebobolan empat gol di babak pertama pun kembali mencoreng catatan Chelsea pada ajang Liga Inggris.

Terakhir kali The Blues empat kali dibobol pada babak pertama adalah pada 4 Desember 1999, tepatnya saat mereka ditekuk Sunderland 1-4 pada ajang Premier League.

Adapun menurut data Transfermarkt yang dihimpun BolaSport.com, ini bukan pertama kalinya gawang Chelsea dibobol empat kali oleh Man City dalam 45 menit pertama pertandingan.

2 November 1977, pada pekan ke-17 Liga Inggris musim itu, Manchester City juga dapat menorehkan pencapaian serupa terhadap gawang tim asal London Barat tersebut.

Saat itu, Manchester City unggul 2-0 lebih dulu berkat gol Graham Wilkins (bunuh diri, menit ke-10), dan Dennis Tueart (14').

Chelsea sempat menyamakan kedudukan, namun, dua gol tambahan dari Tueart (30') dan Mick Channon (44') membuat Man City memimpin 4-2 pada babak pertama.

Dua gol The Citizens pada babak kedua membuat Chelsea saat itu harus pulang dengan kepala tertunduk lantaran kalah telak 6-2.

Baca Juga : Hasil Liga Inggris - 5 Hal Menarik dari Manchester City Vs Chelsea

Sementara dalam hasil pertandingan terkini, Manchester City juga berhasil mencetak setengah lusin gol ke gawang Chelsea.

Setelah unggul 4-0 pada babak pertama, tambahan dua gol dari Sergio Aguero dan Raheem Sterling semakin memeriahkan pesta gol Man City pada malam tadi.

Kemenangan besar 6-0 atas Chelsea juga membuat anak asuh Pep Guardiola berhak kembali naik ke takhta klasemen sementara Liga Inggris.

Manchester City kini mengoleksi 65 poin atau sama dengan torehan Liverpool di tempat kedua, hanya saja unggul dalam urusan selisih gol.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P