Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Plan D yang Berhasil Antarkan PSG Taklukkan Manchester United

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Rabu, 13 Februari 2019 | 07:46 WIB
Selebrasi Penyerang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe usai menjebol gawang Manchester United pada laga leg pertama babak 16 besar di Stadion Old Trafford, Selasa (12/2/2019) atau Rabu dini hari WIB. (TWITTER.COM/CHAMPIONSLEAGUE)

BOLASPORT.COM - Paris Saint-Germain (PSG) berhasil mengalahkan Manchester United meski tampil dengan bukan skuat terbaik mereka.

Paris Saint-Germain (PSG) berhasil menang atas Manchester United pada partai pertama babak 16 besar Liga Champions, Selasa (12/2) atau Rabu dini hari WIB.

Bermain di Stadion Old Trafford, gol dari Presnel Kimpembe dan Kylian Mbappe membawa PSG mengalahkan tim tuan rumah.

Kemenangan PSG ini terbilang sangat mengesankan mengingat tim Ibu Kota Prancis tersebut tak berlaga dengan kekuatan penuh.

 Baca Juga : Secercah Harapan dan Kemiripan Liverpool dengan Indonesia

Dua penyerang andalan, Edinson Cavani dan Neymar, harus absen karena cedera.

Cedera juga membekap bek kanan andalan asal Belgia, Thomas Meunier, dan gelandang bertahan mantan Real Madrid, Lassana Diarra.

Pelatih PSG, Thomas Tuchel, sempat mengatakan bahwa mereka tak lagi memikirkan tentang rencana B alias Plan B, banyaknya cedera jelang laga lawan Manchester United ini membuatnya harus menggunakan Plan D.

"Sekarang kami memiliki banyak Plan B. Tanpa Neymar, mungkin tanpa Marco Verratti, mungkin tanpa Edinson Cavani, kini kami butuh Plan D," ujar Tuchel beberapa hari sebelum laga.