Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pendukung Paris Saint-German (PSG) berpesta di Stadion Old Trafford setelah tim kesayangannya menekuk Manchester United dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions.
Rekor tanpa kalah Manchester United di semua ajang bersama pelatih karteker Ole Gunnar Solskjaer akhirnya terhenti di angka 11 setelah takluk pada laga ke-12, tepatnya dari Paris Saint-Germain, Selasa (12/2/2019).
Gawang Manchester United tak kuasa menahan dwigol PSG lesakan Presnel Kimpembe (53') dan Kylian Mbappe (60') dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Tak mampu membalas, Tim Setan Merah harus rela takluk 0-2.
Kendati tampil sebagai tuan rumah, sorak sorai dari para penghuni Old Trafford seakan tidak dapat mengangkat moral para pemain Manchester United sepanjang pertandingan berlangsung.
Lebih-lebih, setelah pemain andalan mereka, Paul Pogba, mendapatkan kartu kartu kuning kedua pada menit ke-89 sehingga terpaksa melewatkan laga berikutnya melawan PSG.
Baca Juga : Balotelli Ledek Kekalahan Manchester United dari PSG dengan 5 Kata
Hal ini akan membuat Man United harus bekerja ekstra kala ganti melawat ke markas PSG, Stadion Parc des Princes, dalam leg kedua yang dihelat pada 6 Maret mendatang.
Anak-anak asuh Ole Gunnar Solskjaer minimal harus menang tiga gol tanpa balas jika ingin menyegel tiket ke babak perempat final.
Baca Juga : Plan D yang Berhasil Antarkan PSG Taklukkan Manchester United