Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Petarung UFC kelas menengah yang sudah selesai menjalani pertarungan di UFC 234 yaitu Israel Adesanya dan Anderson Silva mendapat suspensi medis.
Dikutip BolaSport.com dari MMA Junkie, Israel Adesanya dan Anderson Silva sama-sama tak boleh bertarung selama 180 hari atau enam bulan.
Secara spesifik, UFC memberikan suspensi kepada Israel Adesanya selama enam bulan atau hingga dokter mata memutuskan luka di mata kirinya dinyatakan sehat.
Sementara itu, Anderson Silva tak boleh bertanding selama enam bulan sebelum dokter mata memutuskan luka di mata kanannya sehat.
Baca Juga : Sabuk Gelar Juara Raib Tanpa Bertarung, Ini Komentar Robert Whittaker
Keputusan tersebut diambil UFC guna memulihkan kondisi kesehatan dari kedua petarung itu.
Di laga UFC 234 sendiri, Israel Adesanya menang atas Anderson Silva melalui unanimous decision saat ketiga juri yang bertugas menyatakan Anderson Silva kalah angka di ronde ketiga.
Setelah laga UFC 234 berakhir, Anderson Silva menuturkan harapannya kepada Israel Adesanya supaya sukses dalam berkarier di UFC nantinya.