Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Gelandang Persebaya Surabaya, Misbakus Solikin, mengaku siap memberikan kemenangan untuk timnya saat bertemu Persinga Ngawi di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Sabtu (16/2/2019).
Kedua tim akan menjalani laga babak 32 besar Piala Indonesia 2018, setelah pertandingan sempat tertunda beberapa kali.
Laga sempat beberapa kali ditunda, lantaran Persinga Ngawi tidak mendapat izin dari kepolisian menggelar laga home melawan Persebaya.
Dalam pertandingan esok, Persebaya akan bermain di kandang sendiri dan diprediksi mendapat dukungan besar dari Bonek.
Baca Juga : Hansamu Yama Bakal Jalani Debut di Persebaya, Otavio Dutra Tak Sabar
Misbakus Solikin, yang merupakan gelandang Persebaya mengaku sudah siap menghadapi Persinga.
Dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub, Jumat (15/2/2019), Dia mengaku dalam kondisi terbaik untuk laga melawan Persinga Ngawi.
Bagi Misbakus, Persinga Ngawi bukanlah tim yang asing dalam perjalanan kariernya bersama Persebaya.
Sebab, saat masih bermain di Liga 2 2017, dia mencetak satu dari empat gol yang dibuat Persebaya ke gawang Persinga.
Baca Juga : Hadapi Kontestan Liga 3, Pelatih Persebaya Surabaya Tetap Waspada
Dia berharap, saat laga nanti melawan Persinga Ngawi, dapat memberikan kemenangan untuk tim dan Bonek.
"Kami akan fight, kami harus menang melawan Persinga Ngawi," kata Misbakus.