Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Legenda AC Milan, Paolo Maldini, angkat bicara saat saat diminta membandingkan eks striker Andriy Shevchenko dengan Krzysztof Piatek.
Paolo Maldini—saat ini menjadi direktur AC Milan—menyebut Andriy Shevchenko adalah pemain yang unik manakala diminta membandingkan dengan penyerang baru Milan, Krzysztof Piatek.
Piatek memang tengah berada dalam sorotan lantaran sedang dalam kondisi puncak sejak merapat ke kubu San Siro pada Januari 2019.
Dua golnya berhasil mengantar Rossoneri bangkit dari ketertinggalan untuk meraih kemenangan dengan skor 3-1 kala menghadapi Atalanta dalam laga pekan ke-24 Liga Italia (17/2/2019).
Baca Juga : Panen Gol di 3 Laga Debut bareng AC Milan, Piatek Setara... Balotelli
Berkat sumbangan dua gol tersebut, kini Piatek mengoleksi enam gol dalam empat pertandingan yang dilakoninya bersama tim asuhan Gennaro Gattuso.
Kegemilangan pemain asal Polandia tersebut kemudian membuatnya dibandingkan dengan salah satu mantan penyerang tersubur AC Milan, Andriy Shevchenko.
Legenda yang kerap dipanggil Sheva tersebut berhasil mencatatkan 127 gol dari 208 pertandingan saat berseragam Merah-Hitam dari 1999 hingga 2006.
Paolo Maldini yang pernah bermain bersama Shevchenko pun memberikan pendapatnya terkait perbandingan antara kedua striker tersebut.
Baca Juga : Krzysztof Piatek Tak Menyangka Bisa Jadi Sumber Gol AC Milan