Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bos Mercedes: Semua Tim Punya Potensi Jadi Kampiun Musim Ini

By Agung Kurniawan - Minggu, 17 Februari 2019 | 21:08 WIB
Bos tim Mercedes, Toto Wolff. (Faya)

BOLASPORT.COM - Menjadi kampiun pada musim lalu, tak membuat bos Mercedes, Toto Wolff merasa di atas angin.

Justru Wolff menganggap jika musim ini, semua tim berpotensi untuk menjegal hegemoni "The Silver Arrow" di gelaran Formula 1 (F1).

Wolff menekankan kepada timnya untuk melupakan capaian pabrikan asal Jerman itu pada musim lalu.

Baca Juga : Rekap Final Four Proliga 2019 - 2 Juara Bertahan Lolos ke Final Lagi

Baca Juga : Gagal Menang Lawan Persija, Rahmad Darmawan Tetap Positif

"Kami Sama sekali tidak berhak merasa di atas angin. Regulasi telah berubah secara substansial. Kita harus mulai dari awal, melawan harapan kita sendiri dan melawan pesaing kita." tutur pria 47 tahun itu, seperti dikutip BolaSport dari gpblog.

"Setiap tim dapat memiliki kesempatan untuk merebut gelar dan kami melihat mereka semua sebagai ancaman potensial." katanya lagi.

Mercedes telah meluncurkan mobil terbarunya yakni AMG F1 W10 EQ Power+ pada Rabu (13/2/2019) lalu.

Musim ini Mercedes masih akan turun dengan lineup yang sama pada musim lalu yakni Valtteri Bottas asal Finlandia dan Lewis Hamilton yang akan mengincar gelar keenamnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Raja Jegal yang kerap kali menyulitkan lawan-lawannya. . Tidak ada wakil dari The Big Six!! #premierleague #ligainggris #tackle

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on