Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Real Madrid mempertanyakan keputusan wasit atas pelanggaran yang dijatuhkan kepada pemainnya yakni Anthony Randolph di detik akhir pertandingan.
Real Madrid harus mengakui keunggulan dari Barcelona dengan skor 93-94 pada laga final Copa del Rey 2019, Minggu (17/2/2019) waktu setempat atau Senin dini hari WIB.
Ada keputusan wasit yang dianggap kontroversi oleh tim Real Madrid kala Anthony Randolph melakukan block kepada pemain Barcelona, Ante Tomic.
Juan Carlos Sanchez selaku direktur basket Real Madrid menilai bahwa aksi yang ditunjukkan Anthony Randolph tersebut bersih dan legal.
Baca Juga : VIDEO - Kontroversi Barcelona Juarai Copa del Rey Lawan Real Madrid
"Tak ada aksi sebelumnya, pelanggaran itu diputuskan saat kejadian dan setelah melihat video rekaman," kata Sanchez yang dikutip BolaSport.com dari Marca.
"Ada blok legal dari Randolph dan tahun lalu kami juga menderita dengan keadaan yang sama dan kami tetap diam."
"Namun sekali lagi terjadi dan kami tak bisa diam (sekarang), aksinya yang sudah Anda saksikan itu legal. Anda bisa berpikir apa pun yang Anda kehendaki," tutur Sanchez menambahkan.
Lebih lanjut, pihak Real Madrid melalui Juan Carlos Sanchez juga meminta penjelasan resmi dari pihak wasit atas keputusan yang diperdebatkan itu.
Baca Juga : NBA All-Star Game 2019 - Kevin Durant MVP, Tim LeBron Superior
"Kami ingin mencatat aksi seperti ini, yang sudah dilihat wasit di rekaman ulang. Saya sudah meminta mereka membuat sebuah pernyataan resmi yang berisi bahwa mereka mengakui sudah membuat kesalahan pada laga ini," ujar Sanchez.
"Yang tidak saya inginkan adalah bahwa kesalahan tahun lalu dan satu lagi tahun ini akan terjadi lagi. Anda harus mengatakan sudah cukup," kata dia.
Sementara itu, dilansir BolaSport.com dari Euro Hoops, pihak Real Madrid saat ini sedang mempertimbangkan untuk keluar dari federasi ACB yang menjadi induk federasi olahraga basket Spanyol.
Real Madrid juga mengalami kekalahan pada Copa del Rey tahun 2018 lalu yang juga melawan Barcelona.
Kala itu laga final Copa del Rey 2018 juga terdapat beberapa perdebatan soal keputusan wasit.