Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Piala Indonesia 2018 - Ditahan Borneo FC, PSS Sleman Tersingkir

By Deodatus Kresna Murti Bayu Aji - Rabu, 20 Februari 2019 | 21:36 WIB
Wasit pada Laga PSS Sleman kontra Borneo FC, Iwan Sukoco, Lalai dalam Mengeluarkan Kartu. Pertandingan Berhenti Sekitar 20 Menit (PSSI.ORG)

BOLASPORT.COM - PSS Sleman bermain imbang 0-0 dengan Borneo FC dalam laga leg kedua babak 16 besar Piala Indonesia 2018 di Stadion Maguwoharjo, Depok, Sleman, Rabu (20/2/2019) malam.

Hasil itu membuat PSS Sleman harus tersingkir dan Borneo FC berhak lolos ke babak 8 besar Piala Indonesia 2018.

Baca Juga : PSS Sleman Bakal Datangkan Pemain Jebolan Timnas U-17 Argentina

Borneo FC menang agregat 1-0 atas PSS setelah pada pertemuan leg pertama sukses unggul satu gol tanpa balas.

Sejak kick off pertandingan dimulai, laga langsung memanas.

Pada menit kelima, terjadi perselisihan antara Wahyudi Hamisi dan Sidik Saimima.

Wasit pun kemudian memberikan kartu merah kepada Sidik Saimima.

Namun, para pemain PSS melakukan protes karena keputusan wasit tidak adil.

Laga pun terhenti sampai menit ke-30, dan wasit akhirnya mengambil keputusan memberikan kartu merah kepada Sidik Saimima dan Wahyudi Hamisi.