Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Penjaga gawang Atletico Madrid, Jan Oblak (26), di ambang mendapatkan kontrak baru dari klubnya.
Kabar ini datang hanya sehari setelah ia tampil luar biasa dalam kemenangan 2-0 Atletico Madrid atas Juventus pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu (20/2/2019).
Pada menit-menit awal laga itu, Oblak menahan tendangan bebas roket Cristiano Ronaldo. Penyelamatan sang kiper menjadi viral di media sosial.
Baca Juga : VIDEO - Bola Freekick Ronaldo Ditepis Jan Oblak dan Melayang Jauh di Udara
Hadir sebagai salah satu penonton di Wanda Metropolitano, venue laga malam itu, adalah Miha Mlakar yang notabene adalah agen Jan Oblak.
Marca meyakini bahwa ia datang untuk menutup diskusi yang telah berlangsung selama beberapa pekan dengan presiden klub Miguel Angel Gil.
Media sama mengatakan bahwa Jan Oblak positif memperpanjang kontraknya yang bakal berakhir pada 2021.
Jan Oblak bakal menerima gaji kedua terbesar di Atletico Madrid setelah Antoine Griezmann dan melebihi gaji Diego Costa yang 8 juta euro per tahun.
Pun, kontrak tersebut juga akan meningkatkan klausal penjualan minimum sang pemain dari 100 juta euro, walau jumlah pastinya masih belum diketahui.