Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nick van der Velden Beri Pengakuan soal Indonesia kepada Eks Pemain Inter Milan

By Bagaskara Setyana Adhie Perkasa - Kamis, 21 Februari 2019 | 19:59 WIB
Nick Van der Velden (kanan) ikut merayakan gol yang dicetak rekannya Stefano Lilipaly (kiri) ke ga ( YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM )

BOLASPORT.COM - Mantan pemain Bali United, Nick van der Velden, menceritakan pengalamannya bermain di Indonesia kepada eks pemain Inter Milan, Andy van der Meyde.

Nick van der Velden berkesempatan menjadi bintang tamu di program yang dijalankan oleh Van der Meyde di Youtube.

Program tersebut bertajuk 'Bij Andy in de Auto' atau yang berarti 'Andy di dalam mobil'.

Sebelum Van der Velden, program itu juga mengundang pesepak bola lain seperti Jordy Clasie, Dusan Tadic, Sven van Beek, dan masih banyak lagi.

 Baca Juga : Persija Disebut Suap Wasit, Ismed Sofyan Memilih Santai

Pria yang dikenal dengan sebutan VDV itu menceritakan pengalaman kariernya sebagai pesepak bola. Termasuk saat ia memutuskan hijrah ke Indonesia untuk bergabung dengan Bali United.

Kepada Van der Meyde, VDV ternyata mengaku sempat galau saat awal-awal datang ke Pulau Bali.

Kegalauan itu disebabkan karena ia merasa jauh dari keluarga.

"Saya mulai berpikir ini adalah pilihan terbaik (gabung Bali United) saat itu dan saya ingin menjadi pemain utama," kata Van der Velden.