Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas U-22 Indonesia merampungkan fase grup Piala AFF U-22 2019 dengan status sebagai kontestan tersubur kedua.
Timnas U-22 Indonesia mengalahkan tuan rumah Kamboja 2-0 dalam matchday pamungkas Grup B, Jumat (22/2/2019).
Marinus Wanewar memborong dua gol kemenangan Garuda Muda lewat torehannya pada menit ke-19 dan 84'.
Hasil ini membuat Indonesia lolos ke semifinal Piala AFF U-22 2019 untuk jumpa Vietnam pada 24 Februari.
Baca Juga : Daftar Top Scorer Piala AFF U-22, Marinus Wanewar Menyodok ke Singgasana
Baca Juga : Marinus Wanewar Ganas, Timnas U-22 Indonesia Lolos ke Semifinal
Timnas U-22 Indonesia finis dengan koleksi lima poin sebagai runner-up Grup B di bawah Kamboja (6), sedangkan Malaysia di peringkat ketiga (4).
Pasukan racikan Indra Sjafri juga menghasilkan lima gol total, alias yang terproduktif kedua sepanjang fase grup.
Indonesia menceploskan dua gol nirbalas ke gawang Kamboja, dua gol ketika ditahan Malaysia 2-2, dan satu gol sisanya saat imbang dengan Myanmar 1-1 di laga pertama.
Level produktivitas timnas U-22 Indonesia di fase ini hanya kalah tipis dari juara Grup A, Vietnam, yang melesakkan enam gol.
Gol-gol Vietnam dicetak ke gawang Filipina (2-1) dan Timor Leste (4-0). Adapun satu partai mereka sisanya berakhir imbang 0-0 dengan Thailand.
Daftar koleksi gol peserta Piala AFF U-22 2019 di fase grup
6 - Vietnam
5 - Indonesia
4 - Thailand
3 - Kamboja, Malaysia
1 - Timor Leste, Filipina, Myanmar