Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Atasi Petenis Asal Taiwan, Petra Kvitova Melaju ke Final Dubai

By Agung Kurniawan - Sabtu, 23 Februari 2019 | 14:57 WIB
Petra Kvitova (Republik Ceska) saat melakoni laga perempat final Australian Open 2019 (TWITTER.COM/AustralianOpen)

BOLASPORT.COM - Runner-up Australia terbuka, Petra Kvitova melaju ke Final turnamen tenis Dubai Duty Free 2019 setelah mengandaskan perlawanan Petenis non unggulan Hsieh Su-wei.

Sempat kehilangan angka di set pertama, petenis Rep Ceska itu dengan cerdik mampu mengubah jalannya pertandingan dan mengalahkan petenis Tawian dengan 3-6, 6-2, 6-4 pada jumat (22/2/2019).

Hsieh yang menyingkirkan juara Wimbledon, Angelique Kerber dan unggulan keempat Karolina Pliskova pada babak sebelumnya, membuat Kvitova bekerja keras.

Baca Juga : Djarum Superliga Badminton 2019 - Gabriela Moningka Sudah Siapkan Selebrasi Saat Menang di Partai Penentu

Baca Juga : Target Besar Bayern Muenchen Musim Ini: Raih Treble Winners Lagi

Baca Juga : The Jak Mania Sampaikan Info Terbaru Terkait Pendaftaran Anggota

"Dia (Hsieh) benar-benar tidak memberi ruang bagi saya dengan cuma-cuma. Set pertama berat. Saya senang karena mampu bangkit pada set kedua, dan saya tidak bermain begitu bagus di akhir set pertama." ucap Kvitova.

Pada semifinal lainnya, petenis Swiss,Belinda Bencic selangkah lagi akan mengakhiri masa paceklik gelarnya dengan menghempaskan perlawanan sang juara bertahan Elina Svitolina dengan 6-2, 3-6, 7-6(3).

Bencic akan menghadapi unggulan kedua Kvitova di laga pamungkas pada sabtu (23/2/2019) waktu setempat.