Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Setelah menyebut tim Ferrari kian kuat, pembalap Mercedes, Lewis Hamilton, kini buka suara tentang rival terberatnya pada Formula 1 (F1).
Lewis Hamilton mengatakan bahwa kekalahan Ferrari pada musim depan akan lebih meyakitkan, terutama karena pembalap utama tim balap asal Italia itu adalah Sebastian Vettel.
Pernyataan Hamilton tersebut tidak lepas dari ambisi para pesaing Mercedes untuk menjadi yang terbaik.
Secara bersamaan, para tim rival terus berlomba untuk membuat gebrakan dengan jet darat mereka.
"Anda selalu ingin melawan yang terbaik, tetapi ketika Anda telah melakukan yang terbaik dan masih belum mengalahkan yang terbaik itu, tentu rasanya menyakitkan. Namun, di sisi lain, menyenangkan bagi yang terbaik tersebut," tutur Hamilton yang dikutip BolaSport.com dari Express.
"Setiap tahun, tujuan kami adalah untuk menjadi lebih baik. Saat melihat pesaing kami di luar sana semakin kompetitif, tentu akan semakin baik," kata Hamilton lagi.
Baca Juga : Meski Belum Jadi yang Tercepat, Gasly Mengaku Puas dengan Red Bull
Pada F1 2018, Lewis Hamilton berhasil mengalahkan Sebastian Vettel dalam perebutan gelar juara dunia pembalap.
Keberhasilan Hamilton itu membawanya kian mendekati rekor legenda F1 dari Jerman, Michael Schumacher.
Untuk F1 2019, meski dinilai belum menampilkan performa yang sesungguhnya pada tes pramusim, Hamilton dan jet darat W10-nya menjadi favorit juara dunia.