Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tim voli putri Jakarta PGN Popsivo Polwan berhasil menjadi juara Proliga 2019 setelah memenangi laga partai puncak yang digelar di GOR Amongrogo, Yogyakarta.
Pada laga yang berlangsung Sabtu (23/2/2019) itu, Jakarta PGN Popsivo Polwan menaklukkan juara bertahan Jakarta Pertamina Energi dengan skor akhir 3-2 (15-25, 25-22, 21-25, 25-23, 15-12).
Hasil tersebut membuat PGN Popsivo Polwan menjadi juara Proliga 2019 setelah menanti selama enam tahun.
Pelatih Jakarta PGN Popsivo Polwan, Chamnan Dokmai, menilai ada faktor keberuntungan yang dimiliki timnya.
Sebab, mayoritas pemain di timnya adalah pemain-pemain tim nasional Indonesia yang tampil pada Asian Games 2018.
Chamnan Dokmai juga menilai bahwa timnya sudah menampilkan kerjasama yang cukup bagus pada pertandingan ini.
Selain itu, dia mengakui hasil pertandingan ini sudah sesuai dengan ekspektasinya.
"Sesuai dengan ekspektasi saya bisa jadi juara Proliga ini," kata Chamnan Dokmai yang dikutip BolaSport.com dari PBVSI.
"Saya sendiri kerja keras untuk bisa mencapai di final hari ini, setelah sebelumnya kita di final four banyak kekurangan, dan dari situ kita bisa memperbaiki," ujar dia menambahkan.