Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Laga melawan Liverpool pada Desember 2018 merupakan laga terakhir Jose Mourinho di Manchester United, sebelum digantikan oleh Ole Gunnar Solskjaer.
Manchester United berhasil menahan imbang pemuncak klasemen sementara, Liverpool 0-0 dalam laga pekan ke-27 Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Minggu (24/2/2019).
Laga tersebut memperpanjang rekor tanpa kalah pelatih Interim, Ole Gunnar Solskjaer, menjadi 13 laga di kompetisi domestik bersama Manchester United, sejak mengambil alih kendali pada Desember 2018.
Menilik ke belakang, laga menghadapi Liverpool merupakan penentu nasib pelatih asal Portugal, Jose Mourinho di Manchester United.
Baca Juga : Imbang Kontra Manchester United, Milner: Liverpool Tak Cukup Bagus
Laga yang digelar pada (16/12/2018), merupakan laga pekan ke-17 Liga Inggris dan berakhir tragis bagi United yang dikalahkan 1-3 oleh Liverpool di Stadion Anfield.
Tak berapa lama setelah laga tersebut, petinggi Manchester United memutuskan untuk melengserkan Mourinho dan menggantinya dengan Ole Gunnar Solskjaer sebagai pelatih interim hingga musim 2018-2019 berakhir.
Menurut Daily Mail, dilansir BolaSport.com dari Mirror, ternyata Mourinho sempat mengirim pesan kepada teman-teman dekatnya bahwa ia merasa akan dipecat setelah kalah dari Liverpool.
Baca Juga : Solskjaer Enggan Gunakan Cara Jose Mourinho Saat Lawan Liverpool
"Saya selesai setelah laga ini," tutur Mourinho pada teman-teman dekatnya.
"Tapi saya tak akan berhenti," kata Mourinho menegaskan.
Hal yang dibicarakan Mourinho terjadi beberapa hari kemudian.
Wakil Ketua Manchester United, Ed Woodward kemudian mengumumkan pemecatan pelatih berjuluk The Special One tersebut.
Baca Juga : Sir Alex Ferguson Ingin Ole Gunnar Solskjaer Dipermanenkan Man United Sekarang
Pada pertandingan selanjutnya, Solskjaer kemudian langsung memegang kendali dan berhasil membawa United menghancurkan Cardiff City, 5-1 di Stadion Cardiff City dalam laga pekan ke-18 Liga Inggris, (23/12/2019).
Setelah laga tesebut kemudian mantan penyerang United tersebut berhasil meraup 26 poin dari 10 laga sejak ia bergabung dari klub Liga Norwegia, Molde.