Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Hasil Piala AFC 2019 yang digelar pada Rabu (27/2/2019) melahirkan skor imbang pada semua pertandingan di Grup H yang diisi PSM Makassar.
PSM Makassar bermain imbang dengan Home United dalam partai perdana mereka di Grup H Piala AFC 2019 di Stadion Jalan Besar, Singapura.
Gol tembakan keras Eero Markkanen sempat membawa PSM unggul di babak pertama.
Namun, Home United menyamakan kedudukan saat laga berusia satu jam melalui tembakan jarak jauh Hami Syahin.
Skor imbang 1-1 bukan terjadi di partai Home United vs PSM Makassar saja.
Baca Juga : Piala AFC 2019 - PSM Makassar Ditahan Imbang Home United
Di grup yang sama, Lao Toyota (Laos) dan Kaya-Iloilo (Filipina) juga bermain sama kuat 1-1.
Jalannya pertandingan tersebut pun mirip dengan apa yang dialami PSM dan Home United.
26' - GOAL!! Home United 0-1 @PSM_Makassar!
It's the away team who have taken the lead as it is Eero Markkanen who blasts it into the roof of the net to give the Indonesians a 1-0 lead against @HomeUtdFC! #AFCCup2019 #HMUvPSM pic.twitter.com/EJy8PRe8H9
— FOX Sports LIVE! (@FSAsiaLive) February 27, 2019
Selaku tim tamu, Kaya-Iloilo mampu unggul lebih dulu di babak pertama.
Apes bagi wakil Filipina itu, Lao Toyota mendapatkan gol balasan mendekati menit-menit akhir lewat aksi Sayfa Aphideth.