Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Beragam Permintaan Pemain Timnas U-22 Indonesia kepada Presiden, Jokowi: Cari Kesempatan

By Irfa Ulwan - Kamis, 28 Februari 2019 | 14:29 WIB
Suasana silaturahim Presiden Joko Widodo dengan Timnas U-22 di beranda Istana Merdeka Jakarta, Kamis (28/2/2019). (FABIAN JANUARIUS KUWADO / KOMPAS.COM)

BOLASPORT.COM - Para pemain timnas U-22 Indonesia diterima Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (28/2/2019).

Dalam kesempatan itu, pemain-pemain timnas U-22 Indonesia diberi kesempatan untuk mengutarakan isi hatinya masing-masing kepada pria yang akrab disapa Jokowi tersebut.

Dilansir BolaSport.com dari Kompascom, pertemuan yang digelar di beranda Istana Merdeka itu dibuka oleh laporan Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi.

Setelah itu, giliran Jokowi yang naik ke atas mimbar dan menyampaikan sambutannya.

Baca Juga : Hadiah bagi Tim Juara Piala Presiden 2019 Bertambah, Begini Rinciannya 

Setelah menyelesaikan pidatonya, Jokowi yang terkenal ramah itu mempersilakan anak-anak Indra Sjafri berbicara.

Dengan mantap, Osvaldo Haay langsung menjadi orang pertama yang menyampaikan maksud hatinya.

Setelah mengucap salam dan berterima kasih atas apresiasi yang diberikan negara, pemain Persebaya itu ingin mendapat rekomendasi dari Jokowi untuk melanjutkan kuliahnya.

Tak lupa, Valdo juga mengatakan mayoritas keinginan teman-temannya yang lain.

Baca Juga : Konvoi Timnas U-22 Indonesia Tak Semeriah Arak-arakan Persija

"Harapan teman-teman, ada yang ingin menjadi polisi, PNS, TNI. Kalau saya sendiri sih ingin kuliah. Kami minta rekomendasi, Pak karena saya sudah tinggalkan kuliah lama sekali," kata Osvaldo.

Mendengar itu, tawa Jokowi pecah. Ia kemudian berkata, "Ini menggunakan kesempatan namanya."

Setali tiga uang dengan apa yang disampaikan Valdo, Bagas Adi Nugroho juga menyampaikan itu kepada pria asli Solo tersebut.

Selain itu, ia juga mempertegas harapan rekan setim, terutama yang memiliki latar belakang TNI dan Polri.

Baca Juga : Siapa Bilang Timnas U-22 Indonesia Bakal Jemawa dan Cepat Berpuas Diri?

"Teman saya ada yang anggota polisi, diangkat. Maksudnya naik pangkat, Pak. Yang TNI juga. Mohon kejelasannya," tutur Bagas.

Bak gayung bersambut, Jokowi berjanji akan menindaklanjuti apa yang disampaikan skuat Garuda Muda.

"Iya, saya akan urus nanti, yang urusan TNI dan Polri," kata Jokowi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P