Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - PSSI dikabarkan sudah mencabut sanksi yang diterima oleh pentolan suporter Arema FC, Aremania, Yuli Sumpil dan rekannya, Fandy.
Aremania mungkin sedikit lega setelah Komisi Disiplin (Komdis) PSSI mencabut sanksi untuk pentolan mereka.
Yuli Sumpil dan Fandy sempat mendapat sanksi larangan mendukung Arema FC oleh PSSI.
Baca Juga: Musim 2019, Pemain Brasil Buat Liga 1 dan Liga Super China Kompak
Karena, keduanya terlibat langsung insiden provokasi ke pemain Persebaya pada laga Liga 1 musim lalu.
Provokasi terjadi saat Arema FC menjalani laga home melawan rivalnya, Persebaya di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang.
Baca Juga: Dari Persebaya ke Arema FC, Ricky Kayame Pastikan Tetap Profesional
Kedua orang tersebut turun ke lapangan dan sempat mengganggu pemain Persebaya Surabaya.
Dampaknya, kedua Aremania itu dilarang oleh PSSI untuk mendukung Arema FC di semua stadion seumur hidup.
Namun belum lama ini, Komite Disiplin (Komdis) PSSI mulai memberikan keringanan untuk Yuli dan Fandy.
Baca Juga: CEO Arema FC Balas Pesan Permohonan Maaf dari Persib Bandung
Dikutip BolaSport.com dari laman Kompas, Jumat (1/3/2019), sanksi dicabut oleh PSSI melalui surat keputusan (SK).
Semuanya tertuang dalam review implementasi keputusan Komdis 2018.
SK tersebut fokus kepada pelanggaran disiplin prilaku yang dilakukan oleh suporter.
Baca Juga: Pekan Kelima Liga Malaysia 2019, Tugas Berat Diemban Saddil Ramdani
Bagi Yuli, dengan pencabutan sanksi PSSI kepadanya, dia mengaku sangat bersyukur.
"Inilah perjalanan saya. Mungkin adil tidaknya ya itu alam yang bisa menjawab," kata Yuli.
"Sanksi ini telah dihapus, saya kembali. Alhamdulilah mungkin kemarin cobaan dari kuasa untuk saya," ucap Yuli.
Baca Juga: Alessandro Del Piero Bakal Kunjungi Jakarta, Surabaya, dan Bali